• Posted by : Unknown Wednesday, August 14, 2013


    Link adalah suatu rangkaian alamat yang akan membawa kita ke suatu situs atau website tertentu. Link pun dibedakan menjadi dua, yaitu :

    • link aktif dan 
    • link tidak aktif.

    Para blogger pasti sangat sering melihat kehadiran istilah kedua link ini. Semuanya sama-sama menampilkan alamat suatu situs, tetapi yang membedakan adalah sebagai berikut.




    Letak perbedaan

    Untuk semakin memperjelas perbedaannya, mari kita perhatikan contoh link dibawah ini :

    (1) Contoh link aktif


    (2) Contoh link tidak aktif

    http://puteka85.blogspot.com/2013/01/perbedaan-antara-happy-birthday-dan.html


    Apa perbedaan yang bisa dilihat dari kedua contoh link tersebut?

    Kita bisa mendapatkan beberapa gambaran mengenai apa saja yang membedakan dari kedua link ini. Mari lihat lagi dibawah..


    1. Dari segi warna link


    Dari warnanya kita bisa mendapatkan beberapa perbedaan mendasar dan ini sekaligus menjadi ciri-cirinya.
    • Biasanya link aktif akan dibedakan warnanya oleh pemilik situs. 
    • Ini akan memudahkan pembaca untuk mengetahui dan mengklik link tersebut. 
    • Warnanya tergantung dari selera pengelola blog atau situs.
    • Secara umum dan yang paling banyak digunakan adalah warna biru.
    Untuk link tidak aktif :
    • Link tidak aktif akan memiliki tampilan warna sama dengan warna tulisan disekitarnya
    (Baca juga : Salah satu manfaat unik warna dalam kehidupan kita)



    2. Link aktif ketika didekati dengan mouse akan memunculkan simbol tangan


    Ini juga menjadi salah satu ciri yang sangat mencolok antara link aktif dan tidak aktif. Ada simbol tangan yang muncul.
    • Artinya link ini bisa langsung diklik dan kita akan diarahkan ke alamat link yang bersangkutan. 
    • Sedangkan link tidak aktif, ketika didekatkan dengan kursor tidak akan menampilkan gambar tangan dan tidak bisa langsung diklik untuk menuju alamat linknya. 
    Langkah lanjutan :
    • Kita harus mengcopy alamat link itu, kemudian paste di kolom url dan baru enter. 
    • Setelah itu kita baru akan menuju alamat link yang dimaksud.
    Dari penjelasan diatas, dapat saya simpulkan antara lain :

    • Link aktif lebih mudah diakses karena bisa langsung diklik dan dengan cepat menuju alamat link yang dimaksud.
    • Link aktif warnanya berbeda dengan tulisan disekitarnya sedangkan link tidak aktif warnanya sama.

    Untuk para blogger, link aktif adalah hal yang sangat penting dalam rangka meningkatkan jumlah kunjungan di blognya.

    Karena dengan menempatkan link aktif, maka pengunjung akan dimudahkan untuk mengetahui artikel lain yang ada di sana.

    Itulah perbedaan antara link aktif dan tidak aktif. Semoga bermanfaat ya..



    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • Copyright © - Semua Ada Berita

    Semua Ada Berita - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan