Posted by : Unknown
Tuesday, January 10, 2017
Sumpah...
Keren keren keren keren keren bangeeeeet...
Saya sampai melongo bengong tak berkutik ketika menyaksikan pertandingan yang dimainkan oleh bocah-bocah ini.
Super cool bro..
Turnamen ini bertajuk "LA LIGA PROMISES".
Ceritanya waktu itu saya sedang sibuk mengutak-atik remote televisi dan kesasar deh sama siaran yang menayangkan pertandingan ini.
Saya langsung menyingkirkan remote, karena klub yang main adalah idola, Barcelona.
Pertandingan dimainkan dalam lapangan yang ukurannya lebih kecil dan jumlah pemain yang lebih sedikit, yaitu 7 orang per tim.
Skillnya guys!!
Permainan mereka itu tidak ada bedanya dengan tim senior Barcelona, cepat tepat lugas dan dengan penguasaan bola yang dominan.
Aksi-aksi yang ditunjukkan pun membuat para penonton berdecak kagum.
- Aksi dribbling yang keren
- Mengecoh musuh dengan badan berputar
- Umpan terobosan mematikan.
Beeh...
Keren banget lah pokoknya..
Mereka yang umurnya masih belia sudah sanggup mempertontonkan permainan yang keren. Saya sendiri salut dengan anak-anak ini.
- Tekniknya tinggi
- Tahu kapan harus mengoper
- Tidak egois
- Kerja sama tim cakep
Semunya lengkap deh..
Peranan pelatih dan kerja keras anak didiknya-lah yang mampu mengantarkan anak-anak ini berada dalam level sekarang.
Umur muda plus latihan yang terus menerus pastinya akan membuat mereka menjadi pemain berkelas ketika sudah dewasa.
Waduh, saya kehabisan kata-kata menjelaskan permainan luar biasa mereka.
Bukan hanya Barcelona saja, tim-tim yang tergabung dalam turnamen ini berhasil menjungkalkan pemikiran saya.
Bagi saya, anak-anak belum cakap dalam bermain bola, apalagi seumuran anak SD.
Dan ketika menonton pertandingan di La Liga Promises, semuanya terbantahkan. Anak-anak bermain dengan cantiknya.
Operan akurat dan permainan rapi teroganisir.
Hanya satu kata yang mampu saya berikan, KEREN!!!
Untuk menyaksikan bagaimana aksi para pemain muda dari berbagai tim besar dunia beraksi, langsung saja lihat youtube ya..
Gunakan kata kunci "La Liga Promises". Banyak video yang bisa anda tonton dan saya yakin anda akan tersihir dengan gaya permainan mereka.
Pilihan menarik lainnya :