• Posted by : Unknown Thursday, January 26, 2017

    Segarang-garangnya matahari membelalakkan sinarnya ke seluruh penjuru bumi, ia ternyata bisa membuat tubuh ini berteduh dibawah sinarnya.

    Tentunya bukan disiang hari..

    source : pixabay

    Siang hari adalah waktu untuk memancarkan sinarnya dengan kekuatan penuh. Kulit ini terbakar jika berani menentangnya.

    Terus kapan dong bisa merasakan keteduhannya?

    Seperti gambar diatas, keteduhan matahari baru terasa ketika ia sedang menuju peraduannya. Matahari terbenam adalah pemandangan terindah yang tersaji setiap hari. Kita bisa dengan leluasa menatap keanggunan bintang ini.


    Beruntung hidup di Indonesia

    Bahkan ada turis asing yang khusus datang ke negeri kita untuk sekedar melihatnya terbenam, sedangkan kita bisa menikmatinya dengan gratis setiap hari.

    Betapa beruntungnya kita diberikan anugrah yang indah ini.

    Di kampung, saya bisa dengan mudah melihat matahari terbenam dengan asyiknya. Ada spot favorit dimana pergerakan matahari bisa diamati tanpa ada gangguan. Teman-teman yang lain ternyata juga menggemari tempat ini.

    Matahari terbenam dengan sinarnya yang lembut membuat saya mampu menikmati indahnya cahaya jingga yang bertebaran diangkasa. Mata terasa teduh memandang sinarnya yang tidak sesilau disiang hari.

    Memandang cahaya matahari disiang hari tidak dianjurkan sama sekali, mata akan silau walaupun baru sejenak meliriknya. Jangan lakukan ini ya teman-teman!! Ada baiknya tunggu dulu sampai sore, ketika ia akan mulai terbenam.

    Nah, ada lagi tempat favorit banyak turis melihat sunset, di Pantai Kuta, Bali.

    Bagi teman-teman yang sudah pernah kesini, pastinya tidak melewatkan salah satu pertunjukkan indah ini kan? Keren banget lho..

    Mata saya tidak puas-puas melihat pergerakan matahari yang turun dengan pelan tapi pasti. Lumayan lama kok bisa menatap matahari disertai kelembutan dan keteduhan sinarnya. Jiwa dan hati ini adem banget lho..

    Keindahan seperti ini bisa setiap hari dinikmati di negara kita dan tak jarang malah dilewatkan karena keasyikan bekerja atau bergelut dengan aktivitas lainnya. Jadi jika ingin mendapatkan kesegaran baru, cobadeh untuk melihat aksi matahari terbenam.

    Suasana disekitar pun mendukung. Serangga-serangga kecil mulai membunyikan terompet mereka mengiringi kembalinya sang mentari ke peraduannya. Rasanya seisi alam ini ikut mengantarkan matahari kembali pulang.

    Wah...
    Bahagia banget pokoknya..

    Setelah ia hilang secara menyeluruh, gelap mulai merayap dan perlahan membuat sekitar terasa lebih syahdu lagi. Saatnya untuk kembali ke rumah dan berkumpul bersama keluarga.

    Pemandangan ini akan berulang dan berulang lagi setiap hari. Tidak ada salahnya sesekali menikmati keelokan yang disajikan oleh alam ini lho. Siapa tahu hati menjadi lebih tenang dan bisa mendapatkan desiran semangat baru.

    Masih kurang?

    Kalau masih belum puas, masih ada cara lain untuk menikmati keindahan dari terbenamnya matahari. Tonton saja videonya di youtube dan coba lihat berbagai keindahan yang tersaji diberbagai penjuru bumi.

    Keren banget kan?



    Baca juga :

    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • Copyright © - Semua Ada Berita

    Semua Ada Berita - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan